5 Makanan yang Dapat Mengusir Jerawat yang Menyebalkan

5 Makanan yang Dapat Mengusir Jerawat yang Menyebalkan

Munculnya jerawat membuat kita tidak percaya diri untuk kemana-mana dan tidak nyaman. Pastinya menyebalkan sekali jika munculnya jerawat, Hal ini bisa dari pubertas, hormon, stres, atau ada ketidak cocokan dalam kosmetik. Selain itu juga minyak pada wajah menyumbat pori pori di wajah dan akan makin buruk karena bisa terjadi infeksi. Namun jangan khawatir, saya punya cara untuk mengusir jerawat dengan mengonsumsi sebagai berikut:

1. Kacang

Banyak yang bilang kalau kacang adalah musuh bagi kulit yang sensitif dan mudah berjerawat. Padahal, kacang mengandung banyak selenium, vitamin E, tembaga, magnesium, mangan, kalium, kalsium dan zat besi, yang semuanya penting bagi kesehatan kulit! Bahkan kandungan vitamin E pada kacang juga mampu meremajakan kulit. Masih anti makan kacang?

2. Alpukat


Hampir sama seperti kacang, alpukat juga memiliki banyak kandungan vitamin E yang mampu meningkatkan vitalitas kulit. Selain itu, vitamin C pada alpukat juga mampu mengurangi peradangan pada kulit dan melembabkan kulit, lho.


 
3. Yogurt


Banyak hasil riset menunjukkan bahwa seseorang yang menderita jerawat memiliki kandungan asam lambung yang rendah. Untuk itu, bahan makanan dengan kandungan probiotik tinggi seperti yogurt mampu menormalkan saluran pencernaan sekaligus membantu mencegah timbulnya jerawat.






4. Teh Hijau


Teh hijau merupakan bahan alami yang dapat berfungsi sebagai detoks untuk tubuh dengan membantu dalam menghilangkan infeksi, mengembalikan kulit agar tetap bersinar, dan dapat mencerahkan kulit. Sifat antioksidan dalam teh hijau mampu menjadi pelindung kulit dan dapat meratakan warna kulit. Teh hijau juga sangat baik untuk pemulihan kondisi pasca sakit, serta dapat secara efektif membantu menyembuhkan jerawat.

5. Susu


Selain menjadi sumber kalsium yang dibutuhkan tubuh, susu, khususnya susu sapi, memiliki kandungan vitamin A dan D yang sangat baik bagi kesehatan kulit, lho!

Comments

Popular posts from this blog

4 Cara Untuk Mengatasi Stres Pada Perempuan

5 Langkah Gampil untuk Mendapatkan Tubuh Sehat dan Bugar

3 Cara Cepat Untuk Move On Jika Pasangan Selingkuh